Posts

PEREMPUAN DALAM PANDANGAN ISLAM

Image
 ربيع الاول  11                                Jum'ah bersama Gus Mus  بسم الله الرحمن الرحيم Sobat semuanya Perempuan dalam islam memiliki posisi yang sangat tersanjung, bahkan dalam catatan sejarah yang ada, islam adalah agama pertama yang memiliki visi penghormatan kepada perempuan Sebelum datangnya islam, masyarakat Arab Jahiliyyah seringkali merasa malu apabila mempunyai anak seorang perempuan, tak segan mereka membunuh atau bahkan menguburnya hidup-hidup. begitu pula masyarakat bani israil, mereka berusaha mengeliminasi perempuan dari keluarga atau perempuan yang ada dirumahnya ketika mereka dalam keadaan haidh atau menstrusi. Bagaimana dengan Islam ? لايكرمهن الا كارمون ولااهانهن الا كاهنون Ini adalah semboyan dalam Islam " Hanya orang mulia yang memuliakan perempuan dan hanya orang hina ya...

Otak KANAN " RIGHT " & KIRI " LEFT " kita

Image
  #1 Pada suatu hari , di sebuah sekolah seorang guru bertanya pada siswanya    " Siapa yang bisa menjawab pertanyaan yang akan saya tanyakan ? "     Semua murid berebut mengacungkan tangan, " Saya "     Padahal sang guru belum memberikan pertanyaan     Begitu optimis-nya semua murid akan kemampuan yang  dimilikinya     walaupun belum tentu bisa menjawab pertanyaan sang guru #2 Di sebuah sekolah yang lain     Seorang guru mengajukan sebuah pertanyaan pada murid, dan pertanyaan itu sudah di bacakan     Jangankan berebut mengacungkan tangan, menatap mata sang guru pun semua murid tak berani .     karena takut jawaban salah, takut di tertawakan teman dan seribu ketakutan yang lain. Siapakah mereka ? Sekolah pertama ternyata ada di tingkat TK Sedangkan sekolah ke dua berada di tingkat di atas TK. Mengapa ini bisa terjadi ? Ternyata Anak-anak TK masih sangat dominan mengg...

Merapi Volcano - Lava Tour

Image
Gunung Merapi, begitu orang menyebut atau akrab juga dengan sebutan Merapi Volcano Sejarah meletus mulai di tulis tahun 1768 namun sejarah yang lebuh rinci baru di tulis abad 19 Merapi terakhir meletus pada 4 Nopember 2010 pada hari kamis kemudian menghebat pada hari jumat tanggal 5 Nopember 2010. Berdasarkan laporan BPPTK, pada tanggal 5 Nopember 2010, Merapi mengeluarkan 50 juta meter kubik magma dengan asumsi suhu 600 derajat Celcius. Energi termal atau energi panas yang di hasilkan masih menurut BPTK mencapai 6 Megaton TNT atau setara 300 kali lipat lebih dahsyat dari bom Hiroshima. Ciri khas dari letusan Merapi adalah mengeluarkan awan panas bergulung-gulung yang menyerupai "Wedhus"  hingga masyarakat sekitar lebih mengenal dengan sebutan " Wedhus Gembel ". Sebenarnya "Sang wedhus" ini terdiri dari dua bagian yaitu Fragmen batuan dalam berbagai ukuran termasuk seukuran debu dan bagian yang lain berupa gas bersuhu 200-700 derajat ...

DAKWAH BIL-HAL ( Kontroversi sang kiai " MBAH SAHAL" )

Image
Bismillahi Arrahmaan Arrahiim Sepintas tak terlihat beda Pondok Pesantren Maslakul Huda desa Kajen Kec. Margoyoso-Pati dengan Pesantren lain di desa tersebut yang jumlahnya mencapai hampir ratusan. Pesantren yang di asuh KH. Muhammad Ahmad Sahal Mahfudh tersebut berbaur dengan pemukiman penduduk dan dihuni oleh hampir ribuan santriwan-santriwati. setiap hari para santri membedah kitab kuning.kitab klasik yang lazim dipelajari di pesantren tradisional.   Keseharian para santri sangatlah sederhana, untuk makan mereka biasa menggunakan nampan besar yang dikelilingi bersama dengan sayur yang disantap menggunakan tangan, tanpa sendok dan garpu. Namun siapa sangka dibalik kesederhanaan itu. Pesantren Maslakul Huda mengelola beberapa unit usaha yang bisa memberikan profit hingga ratusan bahkan milyar-an.   Diantara unit usaha yang dikelola pesantren adalah sebuah Bank Perkreditan Rakyat (BPR) ARTHA HUDA ABADI. Sebuah BPR Konvensional (Ber-basis bunga) yang Notaben...

BIOGRAFI KH. MUHAMMAD AHMAD SAHAL MAHFUDH

Image
Bismillahirrahmaan Arrahiim Nama lengkap beliau adalah Muhammad Ahmad Sahal Mahfudh. lahir di desa Kajen Kec Margoyoso Kab.Pati tanggal 17 Desember 1937 dan selanjutnya orang lebih mengenal beliau dengan panggilan akrab MBAH SAHAL .   Orang mengenal beliau sebagi sosok yang sangat bersahaja. namun di balik kesederhanaanya, beliau memiliki keluasan segala ilmu.    Pengasuh pondok pesantren Maslakul Huda ini memiliki pemikiran liberal.  Mendapatkan gelar Doctor Honoris Causa dari UIN Jakarta karena keteguhanaya dalam fiqih Indonesia.   Beliau adalah putera dari Kiai Mahfudh Salam, seorang pejuang aktif pada penjajahan Belanda sehingga beliau di tawan belanda sampai akhir hayat dan makam beliau baru diketemukan beberapa saat yang lalu di daerah Ambarawa.   Sang kiai sejak kecil mendapatkan didikan agama dari sang ayah, setelah itu selama 6 tahun menamatkan pendidikan Ibtidaiyyah (tingkat dasar/SD) di Kajen - Pati. dan di kota yang sama ...

INI DIA SEEKOR NYAMUK BER-UMUR EMPAT RATUS TAHUN

Bismillahi Arrahmaan Arrahiim  Di sebutkan dalam sejarah bahwa Raja-raja yang pernah menguasai hampir seluruh muka bumi itu ada empat. Dua orang mukmin dan dua orang kafir.   Dua orang mukmin itu adalah Raja Dzul Qarnain dan Raja Sulaiman, sedangkan yang dua kafir yaitu Raja Namrud dan Raja Nebukadnezar.   Salah satu raja Kafir yaitu namrud, memegang tampuk kerajaan lebih dari empat ratus tahun lamanaya.   Namun raja besar tersebut akhirnya mati hanya oleh seekor nyamuk yang dikirim oleh Allah Swt.   Zaid bin Aslam mengatakan " Ketika itu , Allah mengutus seorang raja lain kepada Namrud untuk beriman kepada Allah Swt. namun Namrud menolaknya, kemudian raja tersebut mengajaknya untuk ke dua kalinya, Namrud masih juga menolak, Raja lain tersebut mengajak untuk yang ketiga kalinya, tetapi Namrud masih menolak. Maka raja itupun mengatakan " Kumpulkanlah semua pasukanmu karena aku akan menyerangmu ".Maka keesokan paginya Raja Namrud mengumpulkan...

KISAH DUA KANTUNG PASIR

Bismillahi Arrahmaan Arrahiim Abdurrazaaq meriwayatkan dari Ma'mar, dari Zaid bin Aslam ia berkata, bahwasanya ketika itu raja Namrud mengumpulkan seluruh persediaan makananya di istana. Bagi rakyatnya yang ingin mendapatkan makanan, harus datang ke istananya dan memintanya. Maka Ibrahim pun datang bersama sejumlah orang untuk mendapatkan makanan itu, nabi Ibrahim sebelum itu belum pernah bertemu raja Namrud. Baru pertama kali ini bertemu dan selanjutnya berlanjut dengan perdebatan diantara mereka. Maka ketika raja Namrud tidak dapat mengalahkan argumen dari nabi Ibrahim, raja Namrud memutuskan untuk tidak memberikan jatah makanan pada nabi Ibrahim,padahal semua yang datang mendapatkanya. nabi Ibrahim pun keluar istana tanpa membawa apapun. Setelah hampir tiba di dekat rumahnya, nabi Ibrahim mengambil beberapa genggam pasir dan memasukkanya ke dalam kedua kantung yang di bawanya, ia berkata dalam hati, " Begitu aku tiba, aku akan menyibukkan mereka dengan sesuatu yang la...

Asal-Usul Perintah Membunuh Tokek

Image
Bismillahirrahmaan Arrahiim   Tokek adalah sejenis binatang merayap yang hidup di rumah maupun di hutan Binatang ini mempunyai kebiasaan sering berbunyi setiap saat dan apabila membuang kotoran maka ia akan mencari tempat yang tetap atau sama dimana setiap saat ia membuang kotoran.Banyak orang yang merasa jijik jika melihat Tokek, apalagi menyentuhnya. Hingga akhirnya di rumah-rumah kadang tokek di buru untuk dibunuh karena dianggap mengganggu. Namun dibalik sifat-sifat tokek tersebut, ternyata pada zaman dahulu Tokek mempunyai cerita tersendiri Imam Bukhari meriwayatkan, dari Ubaidillah bin Musa, dari Ibnu Juraij dari Abdul Hamid bin Jubair, dari Saidbin Musayib, Dari Ummu Syuraik, ia berkata bahwasanaya Rasulullah Saw.memerintahkan untuk membunuh Tokek, beliau mengatakan " Karena dahulu tokek pernah meniup-niupkan api kepada Ibrahim". Dalam Riwayat yang lain Imam Ahmad meriwayatkan dari Affan, dari Jarir, dari Nafi', dari Saibah maulat Fakih...

KISAH PEMBAKARAN NABI IBRAHIM

Bismillahi Ar-Rahmaan Ar-Rahiim Tatkala orang-orang kafir telah kalah ber-argumentasi tentang Tuhan mereka dengan Ibrahim, mereka pun mengambil jalan selain berdebat. Mereka menggunakan kekuasaan dan kekuatan untuk mengalahkan Ibrahim.   Akhirnya orang-orang kafir bersepakat untuk membakar Ibrahim.   Orang-orang kafir tersebut mengumpulkan kayu bakar dari setiap tempat, kemudian setelah di rasa cukup, kayu tersebut di tumpuk dalam sebuah lubang yang sangat besar, lalu membakarnya. Maka kayu-kayu tersebut dengan cepat mengeluarkan api yang sangat besar, tidak ada pembakaran yang lebih besar seperti itu.   Setelah itu mereka meletakkan Ibrahim di sebuah alat pelempar yang di sebuat Manjaniq (sejenis ketapel raksasa) yang dibuat oleh seorang pria bernama Haizan . Dia orang pertama yang membuat Manjaniq dan karena ide tersebut Allah Swt. menghukumnya dengan cara memasukkan Haizan kedalam perut bumi, ia akan meronta-ronta dan berteriak didalamnya hingga ...

KISAH PENGHANCURAN BERHALA

Bismillahi Arrahmaan Arrahiim Allah mengisahkan tentang nabi Ibrahim, bahwa ia menentang kaumnya yang menyembah berhala, ia menghinakan, merendahkan, dan meremehkan berhala-berhala yang meraka sembah itu, ia berkata,  " Patung - patung apakah ini yang kamu tekun menyembahnya ?" (Al-Anbiya' :52). Dan inilah jawaban dari kaumnya " Kami mendapati nenek moyang kami menyembahnya ". (Al-Anbiya' :53). Maka nabi Ibrahim pun berkata " Sesungguhnya kamu dan nenek moyang kamu berada dalam kesesatan yang nyata ". (Al-Anbiya' :54). Dalam surah Al-Anbiya' :56 selanjutnya Ibrahim menjawab " Sebenarnya Tuhan kamu ialah Tuhan (pemilik) langit dan bumi ; (Dialah) yang telah  menciptakannya ; dan aku termasuk orang yang dapat bersaksi atas itu" Karena kaumnya tetap dalam kekufuran, Akhirnya Ibrahim mencari siasat untuk membuka mata kaumnya. Dikisahkan bahwa orang-orang kafir di Babilonia memiliki hari besar yang meraka ray...

Kisah Nabi Ibrahim Alaihis Salaam

Bismillahi Arrahmaan Arrahiim ( KISAH IBRAHIM DALAM TAURAT) Nama dan Nasab serta Waktu dan tempat Kelahiran-nya Nama dan Nasabnya hingga kepada Nabi Nuh adalah, Ibrahim bin Terah Bin Nahor bin Serug bin Rehu bin Peleg bin Eber bin Selah bin Arpakhsad bin Sam bin Nuh. Dalam biografi nabi Ibrahim, Al-hafidh Ibnu Asakir membahas bahwa nama ibunda nabi Ibrahim adalah Amilah. Sedangkan Al-Kalbi mengatakan bahwa nama ibunda Ibrahim adalah Buna binti Karbeta bin Karsi, yang berasal dari bani Arpakhsad bin Sam bin Nuh. Dalam Turat dikatakan bahwa nabi Ibarhim lahir ketika usia ayahnya TERAH telah mencapai tujuh puluh lima tahun, Nabi Ibrahim juga mempunyai dua saudara yaitu Nahor dan Haran, lalu dari Haran terlahir nabi Luth. Dikatakan pula bahwa Ibrahim adalah anak tengah, (anak kedua) setelah Haran, dan Haran ini meninggal ketika ayahnya masih hidup di negeri Kaldan atau negeri Babilonia. Pendapat yang paling shahih dan diunggulkan oleh para sejarawan dan penulis biogr...

KISAH LEMBAH HIJR

Bismillahi Arrahman Arrahiim Imam Ahmad Meriwayatkan, dari Abdus-Shamad dan bersumber dari Ibnu Umar, ia Berkata, " Ketika Rasulullah SAW. dan kaum muslimin dalam perjalanan menuju Tabuk, mereka lewat dipemukiman yang dahulu ditinggali kaum Tsamud di Hijr, lalu saat bertemu sumur, kaum muslimin mengambil air dari sana meski sumur itu pernah digunakan kaum Tsamud untuk minum, Diantara kaum muslimin itu ada yang menuangkan air dalam kantong-kantong air persediaan, ada juga yang menggunakan air itu untuk dicampur dengan gandum (untuk diadon menjadi roti), namun setelah diberitahu oleh nabi untuk tidak menggunakan air itu, mereka segera mengosongkan kantong-kantong air dan memberikan adonan roti kepada onta, Kemudian mereka berangkat lagi dan bertemu dengan sumur lain yang pernah digunakan oleh onta nabi Saleh untuk minum.Namun sebelum berbuat banyak nabi mengajak kaum muslimin untuk pergi dengan alasan bahwa pemukiman tersebut pernah ditinggali kaum Tsamud yang di adzab oleh All...

Menyibak kisah unta nabi saleh dan kaum Tsamud

Bismillahirrahmanirrahiim Tsamud adalah nama sebuah kabilah yang terkenal , nama itu berasal dari nama kakek mereka, Tsamud, saudara dari Jadis, dan mereka berdua adalah anak dari Iram bin Sam bin Nuh. Kabilah ini merupakan kelompok Arab, yaitu Arab Aribah . Mereka biasa tinggal di Al-Hijr yang terletak antara Kota Hijaz dan Kota Tabuk. Rasulullah pernah melewati daerah tersebut ketika beliau bersama kaum muslimin pergi ke kota Tabuk. Kaum Tsamud ini muncul setelah kaum Ad, dan kaum Tsamud juga merupakan para penyembah berhala. Lalu Allah mengutus salah seorang diantara mereka untuk menjadi hamba Allah dan Rasul Allah yaitu Saleh bin Ubaid bin Masikh bin Ubaid bin Hajir bin Tsamud Bin Abir bin Iram Bin Sam Bin Nuh. Lalu Nabi Saleh berseru pada kaumnya, " Wahai kaumku! Sembahlah Allah, tidak ada tuhan bagimu selain Dia. Dia telah menciptakanmu dari bumi (tanah) dan menjadikanmu pemakmurnya. " (Hud:61) Akan tetapi tetap saja kaumnya tidak mau beriman kepada All...

"AD" kaum Nabi HUD yang dimusnahkan

Bismillahirrahmanirrahim " AD Irama Dzaati al-imaad " Di dalam Al-qur'an Allah menyebutkan tentang kisah pembinasaan kaum Ad tidak hanya dalam satu ayat saja dan tidak hanya satu bentuk saja. Seorang ulama meriwayatkan, "... Ketika kaum Ad terus menolak dan memilih untuk kafir kepada Allah, maka setelah itu  dilanda kekeringan selama tiga tahun tanpa ada hujan sedikitpun, hingga kehidupan mereka terasa sulit. Dan pada saat itu juka masyarakat dalam keadaan sulit mereka meminta kepada Allah untuk dibebaskan dari kesulitan itu dengan cara mendatangi Rumah suci ditanah Haram,dan cara ini dikenal oleh seluruh masyarakat pada masa itu. Kaum Ad mengutus delegasinya yang kira-kira berjumlah tujuh puluh orang yang di pimpin Qail bin Atir untuk berdoa di tanah Haram memohon agar kaumnya diberi hujan, sesampainya delegasi tersebut di Makkah, mereka langsung menemui Muawiyah bin bakar (tetua dari bani Amalik yang mendiami tanah Haram pada masa itu) dan menceritaka...

Kisah Nabi Hud Alaihis Salam

Bismillahirrahmanirrahiim Nama lengkap Nabi Hud adalah, Hud bin Selah bin Arpakhsad bin Sam bin Nuh Kaum Hud adalah orang-orang Arab yang menempati Ahqaf  (bukit-bukit berpasir) di wilayah Yaman, antara Oman dan Hadramaut. di sebuah pemukiman yang menjorok ke laut bernama Syahr dan nama lembahnya adalah Mughits. Mereka bertempat tinggal di kemah-kemah dengan tonggak-tonggak yang besar, sebagaimana di firmankan Allah SWT., " Tidakkah engkau (muhammad) memperhatikan bagaimana Tuhanmu berbuat terhadap (kaum) Ad? (yaitu) penduduk Iram yang menempati tonggak-tonggak (bangunan-bangunan) yang tinggi. " (Surah Al-Fajr : 6-7). Adapun mengenai ciri-ciri kaum Ad generasi pertama, pada firman Allah dijelaskan, " Penduduk Iram yang menempati Tonggak-tonggak (bangunan-bangunan) yang tinggi, yang belum pernah ada (dibangun suatu kota) seperti itu di negeri-negeri lain " (Surah Al-Fajr, 7-8). NABI HUD ADALAH KETURUNAN ARAB Dalam kitab Shahih Ibnu Hibban diriwayatkan, d...

Panjang Kapal Nabi NUH

Image
Bismillahirrahmanirrahiim Ketika Nabi Nuh sudah sangat lama mengajak kaumnya untuk hanya menyembah Allah dan hanya sedikit dari mereka yang mau ber-iman. sedang kesesatan terus merajalela dan diwariskan secara turun temurun maka Allah memerintahkan kepada Nabi Nuh, " Buatlah kapal dengan pengawasan dan petunjuk wahyu Kami, dan janganlah engkau bicarakan dengan Aku tentang orang-orang yang zhalim, sesungguhnya mereka akan ditenggelamkan" Sebab-sebab dari perintah tersebut dikarenakan Nabi Nuh sudah hampir putus asa mengajak kaumnya untuk mendapatkan kebenaran, maka terucaplah doa dari bibir Nabi Nuh yang muncul atas dasar kemarahanya, dan doa itupun dikabulkan Allah, Nabi Nuh juga diperintahkan untuk menanam pohon yang nantinya digunakan untuk membuat kapal, Nabi Nuh menanam pohon tersebut dan menunggunya selama seratus tahun, dan setelah ditebang masa pembuatan kapal itu juga memakan waktu selama seratus tahun juga. Namun ada yang meriwayatkan masa pembuatan kapal s...

Kisah NUH (tuhan itu bernama " WADD, SUWA' YAGUTS, YA'UQ dan NASR ")

Bismillahirrahmanirrahiim Di kisahkan bahwa Nabi Nuh hidup dan berdakwah bersama kaumnya selama 950 tahun,namun hanya sedikit yang beriman atas ke-Rasulan Nuh. Keadaan kaumnya sebelum ia diutus menurut  Al-Qur'an ,Hadits dan atsar adalah seperti disebutkan sebelumnya tentang riwayat Imam Bukhari dari Ibnu Abbas bahwa jarak antara Nabi Adam dan Nuh adalah sepuluh kurun, dan mereka semua dalam naungan Islam, Nmaun setelah sepuluh kurun tersebut terjadi sesuatu yang membuat manusia berpaling dari ajaran kebenaran dan menyembah patung. Penyebab terjadinya penyembahan patung tersebut seperti di riwayatkan oleh Imam Bukhari dari Ibnu Juraih, dari Atha', dari Ibnu Abbas, ketika menafsirkan firman Allah " Dan mereka berkata, " Jangan sekali-kali kamu meninggalkan (penyembahan) tuhan-tuhan kamu dan jangan pula sekali-kali kamu meninggalkan (penyembahan) Wadd, dan jangan pula Suwa', Yaguts, Ya'uq dan Nasr" .Ia berkata." Nama-nama itu sebenarnya beras...

Idris " Sang penulis dengan media Pasir " yang wafat di langit ke empat

Bismillahirrahmanirrahiim Allah Berfirman " Dan ceritakanlah (Muhammad) kisah Idris di dalam Kitab (Al-Qur'an). Sesungguhnya dia seorang yang sangat mencintai kebenaran dan seorang nabi, dan kami telah mengangkatnya ke tempat (martabat) yang tinggi." Surah Maryam : 56 - 57

Tinggi Nabi Adam, Jumlah Usia dan Kisah Wafatnya

Bismillahirrahmanirrahiim Disebutkan dalam buku Imam Ibnu Katsir bahwa para ulama berbeda-beda dalam meriwayatkan usia nabi Adam, Dalam sebuah riwayat dari Ibnu Abbas dan Abu Hurairah secara Marfu' Bahwa usia Adam yang termaktub dalam Lauhul mahfuz adalam seribu tahun. Dalam kitab Taurat juga menyebutkan bahwa Adam hidupselama 930 tahun. Jika keterangan dalam taurat ini benar dan terjaga dari tangan-tangan yang merubah kitab suci ini, maka bisa jadi keterangan ini benar adanya dan hampir sama dengan hadits nabi saw. yakni keterangan mereka yang menyebutkannabi Adam hidupselama 930 tahun adalah perhitungan menurut berputarnya matahari (kalender Syamsiyah) , yang sekarang dikenal dengan tahun masehi, dan jika di hitung menurut berputanya bulan (kalender qomariyah) yang sekarang dikenal dengan tahun hijriyah maka menjadi 957 tahun dan itu adalah masa yang dihabiskan Adam selama tinggal di bumi setelah turun dari surga,lalu masa itu ditambah dengan masa yang dihabiskan Adam di...

Masa tinggal Adam di surga

Bismillahirrahmanirrahiim Para ulama berbeda pendapat mengenai masa tinggal Adam di surga sebelum dikeluarkan/diturunkan di bumi. Ada yang mengatakan hanya beberapa hari saja. Namun ada yang menyebutkan sebuah hadits marfu' yang diriwayatkan oleh Imam Muslim dari Abi Hurairah " Adam diciptakan di saat-saat terakhir hari jum'at " lalu kelanjutan hadits tersebut disebutkan pula " Pada hari itu (yakni hari jumat) Adam diciptakan, dan pada hari itu juga ia dikeluarkan dari surga" Apabila hari diciptakanya Adam adalah hari ia dikeluarkanya dari surga, dan hari yang dimaksud dalam hadits tersebut sama seperti hari yang kita hitung sekarang ini (24 jam), maka Adam hanya tinggal disurga beberapa saat saja. Namun pendapat ini dibantah oleh para ulama, karena tentu Adam tinggal di surga tidak secepat itu. Bisa jadi hari jumat dimana ia diciptakan adalah hari jumat yang berbeda ketika ia di turunkan ke bumi.Atau satu hari di surga berbeda dengan satu hari yang ...